Universitas Lamappapoleonro melaksanakan seleksi peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Magang untuk tahun akademik 2024/2025. Proses seleksi berlangsung di Kampus 1 Universitas Lamappapoleonro. Seleksi dilakukan melalui dua tahap, yaitu tes keterampilan komputer dan tes wawancara.
Tes keterampilan komputer bertujuan untuk mengukur kemampuan mahasiswa dalam menggunakan perangkat lunak perkantoran, analisis data, dan aplikasi lain yang relevan dengan program KKN Magang. Sementara itu, tes wawancara menilai motivasi, kemampuan komunikasi, serta kesiapan mental mahasiswa untuk menjalani program ini.
Menurut Ketua Panitia Seleksi, Andi Zulkifli Nusri, S.Kom.,M.Kom, kedua tahap seleksi ini dirancang untuk memastikan mahasiswa yang terpilih memiliki kompetensi teknis dan soft skills yang memadai.
“Kami ingin memastikan bahwa mahasiswa yang mengikuti program KKN Magang tidak hanya memiliki pengetahuan akademik, tetapi juga mampu beradaptasi dengan dunia kerja dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat,”
Program KKN Magang Universitas Lamappapoleonro ini merupakan salah satu upaya institusi untuk mengintegrasikan pembelajaran di kampus dengan praktik nyata di lapangan. Program ini diharapkan mampu membekali mahasiswa dengan pengalaman kerja yang relevan sekaligus memberikan dampak positif bagi masyarakat.