
Universitas Lamappapoleonro melaksanakan Penandatanganan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) sebagai langkah strategis dalam memperkuat jejaring kerja sama antarperguruan tinggi. Penandatanganan MoU ini melibatkan empat pimpinan perguruan tinggi, yakni Rektor Universitas Lamappapoleonro, Rektor Universitas Mega Buana Palopo, Rektor Institut Kesehatan dan Bisnis Kurnia Jaya Persada, yang menandatangani kerja sama dengan Rektor Universitas Bina Bangsa Serang.
Kegiatan penandatanganan MoU ini bertujuan untuk membangun sinergi dan kolaborasi dalam pengembangan Tridarma Perguruan Tinggi, meliputi bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, serta penguatan kapasitas kelembagaan antar institusi.
Pimpinan Universitas Lamappapoleonro menyampaikan bahwa kerja sama ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi seluruh civitas akademika, sekaligus memperluas jejaring nasional dalam rangka meningkatkan mutu dan daya saing perguruan tinggi.
Melalui penandatanganan MoU ini, Universitas Lamappapoleonro menegaskan komitmennya untuk terus membuka ruang kolaborasi strategis dengan berbagai perguruan tinggi di Indonesia, guna mewujudkan pendidikan tinggi yang unggul, berdaya saing, dan berkontribusi bagi pembangunan bangsa.

